.:: Nasi Goreng Kambing @ Kebon Sirih ::.
Inilah nasi goreng kambing yang melegenda itu, beberapa waktu yang lalu saya melakukan kunjungan mendadak (sidak) ke tempat ini hehehe.. tapi sempat nyasar pas nyarinya wakakaka... ikhwalnya bermula manakala bersama mr.fajar masih lengkap dengan pakaian kerja hari jumat a.k.a batik setelah pulang nonton "watchmen" di XXI Metropole megaria saya memberikan ide untuk nyari panganan yang selama ini masih menjadi tanda tanya karna sering mendengar dari mulut ke mulut kalau ini cukup melegenda, dan benar saja menurut informasi yang saya peroleh nih usaha sudah berjalan dari tahun 1958, jadi awalnya nih tempat konon dulu berjudul "kedai sate salam" dikarenakan dulunya resep awalnya diracik khusus oleh alm bapak salam, dan sekarang kedai ini berubah nama menjadi "nasi goreng kambing kebon sirih".
Ciri khas dari nasi goreng ini adalah pada bahan bakunya yang menggunakan daging kambing muda sehingga kambingnya terasa sangat empuk irisan daging kambingnya pun segede-sege "gaban" :D sedangkan ciri khas lainnya terdapat pada minyak yang dipakai untuk memasaknya menggunakan "minyak samin" yang sering digunakan untuk membuat sop kaki kambing khas betawi dan nasi samin (salah satu panganan khas jazirah arab), dan satu lagi kekhasannya terdapat pada acarnya yang mempunyai citarasa "spicy" dan "seger". untuk itu tidak salah kiranya kalau tempat ini saya rekomendasikan kepada anda-anda sekalian karna citarasanya yang yahud dan aduhai.
1 Komentar:
kalau buka cabang di medan mau gak boss.......kalau mau hub saya di 06130084020
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda